Kamis, 09 November 2017

Lagu Ballad ala Pink Azalea (Part 1)

November 9th, Isolated Thundershowers


Haaiii!!! Kembali lagi bersama saya, Pink Azalea, pacar dari Kim Doyoung! (mimpi weehhh)(???) wekekek :v mumpung lagi libur nih, jadinya aku nge-blog aja lah. Sebenernya sih lagi UTS, tapi di jadwal, tanggal 9 dan 10 November gaada UTS yeaayyyy~~~ Jadinya mendem deh di rumah :3 dan puas-puasin online di siang hari, karena pada malam hari, kita harus belajar lagi, untuk menghadapi UTS mata kuliah yang selanjutnya~ (halah, abis itu ujung-ujungnya fangirlingan. HAHAHAHAHA) 

Tapi sayangnya, batuk dan pilek lagi menyerang tubuhku-_- ujung-ujungnya mau buang ingus, jadi tempat sampah di kamar penuh dengan tisu, dan aku juga pengen muntah terus. Buseetttt dah-_- tapi gini-gini aku masih nekat minum kopi sama teh. Tapi minumannya dikeluarin dulu dari kulkas, dan didiemin sampe 2 jam-an, biar anget dikit/? :v 

Oke, sesi curhat sudah selesai. Sekarang aku mau ngebahas lagu ballad kpop favoritku nih. 



Ballad itu apa, sih?


Musik balada (bahasa Inggris: ballad) adalah musik yang berbentuk narasi musik. Balada secara khusus merupakan karakteristik dari puisi dan lagu populer dari Kepulauan Inggris dari periode abad pertengahan sampai abad 19 dan digunakan secara luas di seluruh Eropa dan kemudian Amerika, Australia dan Afrika Utara. Balada banyak ditulis dan dijual sebagai selembar broadsides. Bentuk ini sering digunakan oleh penyair dan komponis dari abad ke-18 untuk menghasilkan balada liris. Pada abad ke-19, musik ini membutuhkan makna dari bentuk lambat lagu cinta populer dan istilah ini sekarang sering digunakan sebagai sinonim dengan lagu cinta, khususnya power ballad pop atau rock.

Balada berasal dari nama lagu tarian bahasa Perancis abad pertengahan atau ballares (dari mana kita juga mendapatkan balet), begitu pula bentuk saingan alternatif yang menjadi Ballade Perancis. Dalam tema dan fungsi mereka mungkin berasal dari tradisi mendongeng Skandinavia dan Jerman yang dapat dilihat dalam puisi seperti Beowulf. Contoh paling awal yang kita miliki tentang sebuah balada yang dikenal dalam bentuk di Inggris adalah 'Judas' dalam manuskrip abad ke-13.


(Sumber: mrijals.blogspot.co.id)



Oh... jadi bisa dibilang, balada a.k.a ballad ini merupakan lagu... yang liriknya menceritakan sesuatu gitu/? ya ya, aku ngerti. Tapi kalo disuruh jelasin ulang, aku gabisa(???) 

Yang ada di pikiranku, lagu ballad itu identik dengan nada yang halus-halus, dan bikin terharu :''') (anjay/?) ada yang punya pikiran yang sama kayak aku?


Aku bakal ngasih tau lagu ballad favoritku, tapi maaf kalo kebanyakan lagunya malah lagu Apink, maklum, aku kan Pink Panda :v

(+) aku cuma ngasih video liriknya aja, bukan MV aslinya, ya!


Ini dia lagu ballad ala Pink Azalea!

***

1. April 19th - Apink
YUHUUUU~~~ Musik April 19th ini bikin terharu deh, apalagi kalau kita tau artinya :''') jadi, di lagu April 19th ini, Apink mengucapkan terima kasih untuk para penggemar mereka, karena telah bersama mereka selama ini/? aseeekkk :')

Apink-April 19th lyrics

From: Lezuddin Hairan

Waktu berlalu dengan sangat cepat
Tak terasa sudah "6 tahun" berlalu
Aku akan memberitahu semuanya, bahwa hanya akan mengucapkan terima kasih untuk semuanya
Aku mengaku kepadamu bahwa sekarang aku mencintaimu~


Astaga... :''')


2. Fairy - Apink
HUAAAA!!! Ini lagu favoritku sepanjang masa (anjaaayyyy :3) nadanya sumpaaahhh, enak banget astoge/? bisa dibilang, lagu ini genrenya surealisme. Kenapa? Eung... gimana ya jelasinnya/? pokoknya ada seorang cewek, dia ketemu cowok yang wujudnya seperti peri/? DOHHHHH, gimana ya jelasinnya xD kalian tau gak sih, aku ngetik ini sambil senyum-senyum gak jelas HAHAHAHAHA. 

Kalo kalian mau tau maknanya... kalian bisa baca FF-ku, judulnya Fairy. Ada di blog ini kok. Cari aja elah, nanti juga ketemu. Aokaokaokaok :v

Fairy - Apink (에이핑크) [HAN/ROM/ENG COLOR CODED LYRICS

From: cheon sa

Are you listening?
Here I am with you~


Kadang sebel deh, aku kan suka karokean kalo lagi sendirian di rumah. Nyari lirik lagu Fairy di youtube tuh susaaahhhh banget-_- karena judul "Fairy" nya tenggelem sama dua lagu "Fairy" Apink yang lain. Love Like a Fairytale dan Fairytale Love. Untuk dua lagu itu, aku bahas di post selanjutnya, ya! ^^


3. Secret Garden - Apink
Apink lagiiii... Apink lagiiii... Huehehehe :v gak bosen kan kalian? Tenang tenang, ada lagu dari artis Korea lain yang bakal aku bahas kok. Sabar eapzzz/?

Lagu Secret Garden ini... maknanya tentang seorang cewek yang sudah menemukan pujaan hatinya, dan dia bersedia membuka pintu "Taman Rahasia" untuk pujaan hatinya itu :3 dan ketika pintu taman rahasianya terbuka, kisah cinta mereka akan segera dimulai :')

Apink (에이핑크) - Secret Garden Lyrics (Han|Rom|Eng|Color Coded) #TBS

From: kim jihye

Aku akan membuka pintu rahasia
Hanya aku yang tahu dan aku akan mengundangmu
Aku telah membuka pintu hatiku untukmu
Hanya kau yang mengetahui tamanku

Bisikkan secara rahasia
Ungkapan cinta itu dan hanya kita yang tahu
Cerita cinta kita, takkan ada orang lain yang tahu
Ketika pintu terbuka, cinta akan segera dimulai~


Cocok buat kalian yang lagi dikejar-kejar cowok yang naksir sama kalian, tapi lama-kelamaan kalian mau juga membuka pintu hati kalian buat cowok itu. Jadi keinget cerita Cinta dan Rahasia di channel NET. Dulu si Dimas, kan naksir banget sama Gita, tapi Gita nya malah cintanya udah sama Rizky-,- tapi lama-kelamaan Gita ngebuka hatinya untuk Dimas. ANJAAAYYYYYY xD


4. Shooting Star - Lovelyz
Nah, sekarang lagunya Lovelyz nihhhh, Shooting Star! Ada yang udah pernah denger lagunya? Menurutku, makna lagu ini adalah tentang seorang cewek yang hubungannya baru putus dari pacarnya, dan dia mengingat kenangannya bersama pacarnya itu(???) ya gak sih?-_- tadi aku baca translate-an nya sih kira-kira begitu-,- kalian coba baca sendiri ya arti lagunya :v /KABORRRRR/

Lovelyz - Shooting Star (작별하나) Lyrics

From: xjww17

Ada beberapa kata kiasan/? di lirik lagu ini


Bintang jatuh yang ada di situ
Seperti tengah berbicara padaku

----

Aku berkata selamat tinggal pada angin yang bertiup dari kejauhan

----

Aku mengucapkan salam perpisahan pada angin yang menenangkanku


Udah, udah, jangan nangis :') (???)

***

Yaahhhh, baru 4 lagu yang aku bahas. Soalnya udah jam 1. Waktunya shalat dan makan~


Sampai jumpa di lain waktu!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar